Lagi banyak berita Rekening Gendut PNS Muda di TV. Jadi inget temen kita *sebut aja si L yang di terima PNS di sebuah Kementerian, bukan rekeningnya gendut ya tapi perubahan sikapnya itu lo.
Dulu kita sama-sama bekerja di perusahaan swasta, bukan perusahaan besar memang. Sikapnya masih biasa aja, normal, terkesan anak baik yang pengen bikin bangga orang tuanya yang sudah pensiun. Tapi setelah dia diterima di Kementerian itu sifatnya berubah “agak aneh”.
Pernah sekali waktu chatting sama si L, terus si L bilang “hebat kerja di xxxx aja bisa beli rumah”. Sebentar, kok ya enggak pantes ya ada omongan seperti itu menurutku. Yang ngatur Rejeki itu Allah bukan kamu kan L? Kalau Allah sudah punya kehendak, orang paling enggak punya sekalipun bisa mendadak kaya lho L.
Cerita lain, ada temen yang di ajak ketemuan sama si L ini, karena temen ini enggak bisa datang si L bilang gini “kok di undang makan sama direksi enggak bisa sih?” Halooooo, baru setahun kok sudah gaya amat si kamu L. tentu temenku ini juga enggak respek lagi sama sikap L sekarang.
Mungkin sih dia Cuma bercanda, tapi caranya menempatkan diri terkesan seperti orang yang lebih di atas dari kita-kita temennya dulu.
Buat si L, selamat sudah jadi apa yang selama ini kamu cita-citakan. Tapi jangan sampai kamu terlena sama jabatan kamu ya.*Kiss Kiss
Haduh, yang kata-katanya 'bisa beli rumah' itu lho..ngeselin emang ya mbak :D
BalasHapusbanggetssss mba, rasanya kaya tertusuk-tusuk duit 100 ribuan#eh,enak itu mah ya :D
BalasHapus